Grand Opening Gumir Kitchen & Coffe Shop di Pasar 1 Abdul Hakim Medan Resmi Dibuka

Medan, Navigasivisual.id

Usaha kuliner di Kota Medan tak ada habisnya. Hal itu ditandai dengan banyaknya restoran maupun cafe yang bermunculan di pinggiran hingga sampai pusat kota.

Bacaan Lainnya

Salah satunya, Gumir Kitchen & Coffe Shop yang berlokasi dekat Sky View Setia Budi Apartement No 7, persisnya Jalan Abdul Hakim Pasar 1, Kota Medan, Sumut.

Coffe Shop tersebut, secara resmi dibuka oleh Logan dan Nando, ditandai pemotongan pita dan tumpeng, Jumat (12/7/2024) jam 18.23 WIB.

Memiliki konsep terbuka dengan deretan tanaman pohon rindang dan meja seperti halte, membuat pengunjung ingin lama bersantai.

Pasangan yang ingin me time, pihak pengelola menyediakan tempat VIP atau ruangan tertutup Full AC dengan halaman parkir yang sangat luas.

Nasgor Gumir & Kopsus Gumir Menu Favorit Pengunjung 

Gumir Kitchen & Coffe Shop ini menyediakan beragam makanan nusantara, terdiri dari nasi goreng Gumir dan Kopi Susu Gumir yang jadi menu andalan disini.

Logan dan Nando kompak mengucapkan selamat atas dibukanya Gumir Kitchen & Coffe Shop ini. 

Untuk menjaga kualitas, mereka berpesan agar Cafenya selalu mengedepankan pelayanan dan kualitas menu.

“Saya lihat menunya tadi sangat banyak. Semoga ini maju. Harus konsisten dalam menjaga menu, harga dan jangan lupa keramahannya,” ungkap mereka.

Pantauan Tim Navigasivisual.id, menu olahan daging sapi juga disediakan di tangan Chef andalan mereka. 

Teks Poto -
Memiliki konsep terbuka dengan deretan tanaman pohon rindang

Paket Hemat Mulai Rp 99K 

Selain itu, Gumir Kitchen & Coffe Shop juga mengandalkan menu paket yang meringankan pengunjung. 

Paket untuk berempat, pengunjung hanya bayar Rp 349 K, terdiri dari menu All Variant. 

Kemudian di Rp 249 K, pengunjung bisa menikmati 4 Porsi Nasi Goreng Gumir dan 4 Gelas Kopi Susu Gumir yang diolahnya dengan gula aren, plus Snack.

Teks Poto -
Tampilan ruangan VIP Gumir Kitchen & Coffe Shop

Gumir Kitchen & Coffe Shop Menyediakan Sarapan Pagi

Open mulai pagi sekitar jam 07.00 WIB, Gumir Kitchen & Shop ternyata ikut menyediakan menu sarapan pagi, seperti lontong, kue dan masih banyak lagi.

Cafe kemudian Close sebelum ibadah subuh jam 03.00 WIB. Untuk masuk jam tengah malam, pengunjung bisa menikmati minuman alkohol berkadar ringan.

Empat Botol Beers dibandrol Rp 170 K, ukuran Pitcher Rp 220 K, dan untuk ukuran Tower (besar) Rp 450 K. Pengunjung pun bisa menikmati live musik setiap harinya. (Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *